Tahu google ads kan? Itu loh. Layanan periklanan yang dipunyai mesin pencari terbesar, Google.
Nah, di akhir Januari 2020. Saya mencoba melakukan experiment beriklan dengan menggunakan Google Ads. Tujuan apa? Jelas. Untuk mengenalkan blog ini kepada masyarakat.
Lalu, apa yang saya harapkan? Adanya peningkatan traffic ke blog ini. Jadi, kalau nanti ada hal yang mengecewakan dari hasil kunjungan kesini. Mohon maaf. Namanya juga blog personal. Isinya tergantung yang punya dong *egois : mode on*
Dalam kampanye di Google Ads yang saya beri nama catatan [tidak] penting. Sesuai tagline nya.
Biaya Yang Saya Keluarkan di Google Ads
Untuk kampanye pertama. Biaya yang saya keluarkan tidak terlalu besar. Hanya Rp100 ribu saja. Murah. Karena murah makanya saya sadar diri dengan hasilnya.
Soal sampai kapan waktunya? Saya tidak tahu pastinya. Sampai deposit Rp100 ribu itu habis. Berapa harinya tidak tahu.
Target Audiensinya
Saya menyasar ke pengguna google yang berada di kota Pontianak dan Sambas Kalimantan Barat. Alasannya karena saat ini saya tinggal di Pontianak dan pernah berada di Sambas dalam kurun waktu tertentu.
Nah saya rasa cukup untuk saat ini. Karena tulisan ini rencananya akan di update begitu deposit Rp100 ribu nya habis.
Update
Berdasarkan data dari google ads hingga 10 Februari 2020 pada pukul 13.10 WIB berikut hasilnya :
- Biaya yang terpakai Rp90.884,25
- Rata-rata CPC Rp1.032,78
- CTR sebesar 0,53 persen (kecil menurut saya. materi iklannya perlu di ubah)
- Iklan tampil sebanyak 16.520 kali.
- Iklan yang diklik sebanyak 88 kali.
Foto berasal dari pixabay
2 thoughts on “Memanfaatkan Google Ads, Sebuah Experiment”